MetroNKRI | Progres pengerjaan Mass Rapid Transit (MRT) Jakarta tahap I Lebak Bulus - Bundaran HI sudah lebih dari 50%, tepatnya sudah mencapai 67% secara keseluruhan.
Proses ini tergolong cepat, ujar Gubernur DKI nonaktif Basuki Tjahaja Purnama (Ahok), lewat akun instagramnya @basukibtp, Jumat (24/3/2017), Ahok menyebutkan bahwa waktu tempuh yang lebih singkat membuat masyarakat tak perlu lama menghabiskan waktu di jalan.
Ahok juga menjelaskan, Jika rute Lebak Bulus-Bundara HI tidak sampai 30 menit. Antar kereta 5 menit. Anda jadi punya waktu lebih berada di rumah bersama keluarga, "jadi tidak tua di jalan" canda Ahok.
Moda transportasi ini sesuai data yang di miliki oleh PT MRT Jakarta menyebutkan bahwa MRT jurusan Bundaran HI - Lebak Bulus yang panjangnya mencapai 16Km ini akan melayani penumpang 173.400 orang setip harinya.
Jumlah kereta 16 set kereta yang terdiri dari 14 set kereta operasi dan 2 kereta cadangan. dengan melalui 13 stasiun, yang terbagi menjadi 2, yaitu jalur bawah tanah dan jalur layang.
Stasiun yang melalui jalur bawah tanah yaitu stasiun Bundaran HI, Dukuh Atas, Setiabudi, Bendungan Hilir, Istora, dan Bundaran Senayan. Sedangkan stasiun yang akan melalui jalur layang adalah Sisingamangaraja, Blok M, Blok A, Haji Nawi, Cipete Raya, Fatmawati, hingga Lebak Bulus.
Informasi yang di berikan oleh PT MRT Jakarta menyebutkan bahwa jalur bawah tanah sepanjang 6 km saat ini progresnya telah mencapai sekitar 83%, dan jalur layang sepanjang 10 km dari wilayah Lebak Bulus hingga Sisingamangaraja saat ini telah mencapai progres 53%.
Jadi kita tunggu transportasi masal ini mulai beroprasi, yang harapannya bisa memberikan solusi kemacetan di Jakarta.
(Finance/Detik)
loading...
0 Response to "Tak Tua di Jalan, Ahok : Dengan MRT HI - Lebak Bulus Bisa di Tempuh 30 Menit"
Post a Comment